Tuesday, May 9, 2017
Sukses Jadi Member Big Bang, GD-Taeyang Awalnya Bakal Debut Trio Bareng Jay Park?
Sebagian dari kalian mungkin belum mengetahui tentang ini. Kabar yang berkaitan dengan masa awal sebelum Big Bang debut ini tampaknya akan mengejutkan bagi banyak fans.
Belum lama ini di internet kembali beredar wawancara lawas bos YG Entertainment, Yang Hyun Suk dengan sebuah stasiun televisi swasta. Yang Hyun Suk pada 2011 silam mengungkap soal rencananya mendebutkan G-Dragon dan Taeyang sebelum keduanya berada dalam satu grup, yang kita kenal dengan nama Big Bang.
Ternyata, jauh sebelum itu, GD dan Taeyang rencananya akan debut sebagai trio. YG menyebut, mereka akan debut bersama Jay Park, mantan member 2PM yang dulu bernaung di JYP Entertainment.
"Ini pertama kalinya aku mengungkapnya. Sebelum debut Big Bang, aku punya rencana untuk mendebutkan G-Dragon, Taeyang dan Jay Park dalam satu grup," demikian ujar Yang Hyun Suk kala itu seperti dilansir dari Koreaboo. "Namun, kami semua tidak bisa berkumpul karena jadwal sibuk mereka dan kami juga membentuk tim kami sendiri."
Di sisi lain, saat ini GD dan Taeyang meraih sukses bersama Big Bang setelah lebih dari 10 tahun berkarir di industri musik K-Pop. Sedangkan Jay Park sendiri sibuk bernyanyi solo pasca keluar dari JYP dan meninggalkan grup setahun setelah 2PM debut pada 2008.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Write comments