o

o

Sunday, April 23, 2017

Seksi Banget, MV Zayn Malik 'Still Got Time' Penuh dengan Penari Striptis


Penantian panjang para penggemar akan karya terbaru Zayn Malik telah berakhir. Mantan personel One Direction itu baru saja merilis videoklip untuk single terbarunya, "Still Got Time".

Videoklip duetnya bareng rappet PartyNextDoor ini penuh dengan adegan vulgar. Dibuka dengan adegan Zayn Malik merokok, kemudian puluhan orang berbondong-bondong masuk ke dalam rumah Zayn untuk berpesta liar. Di sana mereka asyik menari, minum dan bercinta.

Suasana pun semakin "memanas" ketika beberapa penari striptis memperlihatkan sekilas goyangannya. Ada juga yang berani mengumbar bagian intimnya dalam video tersebut.

Meski pesta itu terasa ramai, namun Zayn hanya berjalan mondar-mandir sambil menikmati sebatang rokok. Di akhir video itu, kekasih Gigi Hadid pun tampak pasrah melihat rumahnya berantakan. Kembali seorang diri, Zayn hanya ditemani oleh seekor monyet yang nangkring di pundaknya.

Sementara itu, "Still Got Time" merupakan salah satu lagu dalam album keduanya. Lagu tersebut diproduseri oleh Frank Dukes yang sebelumnya menggarap album Drake pada 2016. Sama dengan Frack, PartyNextDoor juga pernah ikut menulis lagu "Work" yang dinyanyikan Rihanna dan Drake.

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments