o

o

Sunday, April 22, 2018

Junho Ikon Dibela habis-habisan Fans saat akui dulunya hobi Clubbing


Pengakuan Junhoe di variety show "Dangerous Beyond the Blankets" ternyata jadi perbincangan banyak pihak. Di episode terbaru yang tayang hari Kamis (19/4) lalu, Junhoe mengaku dirinya hobi clubbing bahkan 6 kali dalam seminggu. 

Namun ia mengaku sudah berhenti clubbing karena profesinya sebagai selebriti membuatnya sering tertangkap kamera. Saat tertangkap kamera tahun 2016 lalu sendiri member iKON ini menuai hujatan banyak pihak. 

Semakin dihujat oleh haters membuat fans iKON turun tangan. Mereka beranggapan tak menampik hobi Junhoe yang suka clubbing namun fans tak senang jika sang idola diisukan sebagai sosok yanng buruk. 

"Benar memang sejumlah fans kecewa melihat Go Jun Hoe pergi ke club kala itu, tapi lucunya banyak yang menyebarkan rumor seolah orang yang datang ke club pasti tak sopan, melakukan obat-obatan terlarang atau lainnya. Kami tidak berbohong soal hobi Junhoe, kami hanya ingin melindunginya dari rumor tidak benar," klarifikasi dari fans. 

Netter lainnya pun ikut berkomentar, "Bagaimana bisa orang menilai hanya lihat satu foto Junhoe saja". "Memang apa salahnya anak umur 20 tahun pergi ke club," imbuh netter. "Bisakah kita gugat mereka para antis," tambah yang lain.

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments